close
SAMPANG

Jum’at Berkah, Ketua Tim PKK Sampang Bagikan Ratusan Paket Sembako

IMG_20220408_225153
Hj. Mimin Ketua PKK Kabupaten memberi sembako kepada Abang becak

SAMPANG, Kompasmadura.com – Di bulan penuh berkah ini, banyak cara masyarakat menghabiskan waktunya dengan kegiatan baik. Seperti yang dilakukan Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Sampang.

Hj. Mimin Slamet Junaidi sebagai Ketua Tim PKK Kabupaten, turun langsung membagikan sembako kepada masyarakat, Jumat (8/4/2022). Termasuk Abang becak yang mangkal disudut kota Sampang.

Bingkisan sembako itu dibagikan di ruas jalanan Kota Sampang mulai dari Depan Gedung DPRD, Jalan Syamsul Arifin, Rajawali, Monumen Trunojoyo, terminal dan sekitaran pasar Srimangunan. Sembako itu melalui program Jelita (Jelajah Wanita untuk Dhuafa).

“Alhamdulillah hari ini kami bisa memberikan bantuan berupa sembako. Tentu, sasarannya bapak yang mencari nafkah dengan menjadi tukang becak,” katanya.

Istri dari Bupati Sampang H. Slamet Djunaidi itu mengatakan, kegiatan ini merupakan lanjutan program pembinaan PKK Kabupaten. Mulai dari Kecamatan hingga tingkat Desa.

Besar harapan adalah membantu mereka sebagai tanggungjawab sebagai suami. “Saya berinteraksi langsung dengan mereka, dan kami dengarkan keluh kesah mereka, dimana pendapatan mereka hanya 25 ribu perhari dan sekarang kondisinya jarang penumpang,” ujar Hj. Mimin sapaannya.

Meskipun demikian, kata dia, mereka tetap bekerja keras demi kebutuhan keluarganya. “Masyaallah, mereka tetap berikhtiar dan berusaha mencari nafkah,” pungkasnya. (Ful/Nin)

 

Tags : PKK