BANDUNG, Kompasmadura.com – Persib Bandung lebih siap menghadapi Bali United. Mereka sudah belajar dari kekalahan pada saat ujicoba dengan tim berjuluk Serdadu Tridatu bulan April lalu.
Pada laga uji coba yang digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu (8/4/2017), Persib menyerah dengan skor 1-2. Dua gol Bali United dicetak Irfan Bachdim serta Yabes Roni sedangkan gol Persib dibuat Raphael Maitimo.
Namun dalam matchday delapan Liga 1 yang akan dihelat di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Rabu (31/5/2017) mendatang.
Belajar dari kekalahan uji coba itu, penyerang Persib, Tantan, mengingatkan rekannya agar tidak lengah sepanjang pertandingan bila tak mau hasil serupa terulang.
“Kita kalah pada saat uji coba itu mungkin setidaknya ada pengaruh kepada pemain meski hanya sedikit. Jadi untuk pertandingan nanti, tentu saja kita harus lebih kosentrasi dan fokus lagi sepanjang pertandingan berlangsung,” kata Tantan.
Laga melawan Bali United bagi Tantan bukan hanya sekedar balas dendam melainkan mencari pelipur lara setelah mereka gagal memenangkan pertandingan di laga sebelumnya melawan Borneo FC. Pada pertandingan itu, Persib ditahan imbang 2-2 meski sempat unggul terlebih dahulu.
“Tentu saja kita harus bertambah motivasinya, karena sampai saat ini kita masih belum terkalahkan. Insya Allah dengan doa Bobotoh, kami bisa mempertahankan catataan itu,” pungkasnya.[Inilah]