close
SUMENEP

Wabup Sumenep, Meriahkan Malam Puncak Hari Ulang Tahun Madura Ekspose ke II

img-20160914-wa0007

SUMENEP,  Kompasmadura.com – Wakil Bupati Sumenep Achmad Fauzi ikut meriahkan malam puncak pesta musik dan panggung seni budaya, pada acara hari ulang tahun Madura Ekpose ke II. Acara yang dilaksanakan di lapangan Gotong Royong, wabup menyumbangkan lagu dan bernyanyi bersama dengan juara I lomba musik dangdut yang di selenggarakan oleh Madura Ekspose.

Pada acara malam puncak hari ulang tahun Madura Ekpose, wabup hadir sebegai undangan, dan diberi kesempatan menyerahkan hadiah kepada juara pertama lomba musik dangdut Nahlatul AZZa Liani B. Usai menyerahkan hadiah wabup ikut menyumbang satu tembang lagu milik H. Rhoma Irama yang berjudul Bulan dan Bintang bernyanyi bersama juara I lomba musik dangdut.

Setelah membawakan satu tembang Achmad Fauzi menerima cindera mata dari direktur utama Madura Ekpose Fery Arbania. [Sy/uL]