close
SPORT

Gomes De Oliviera Bawa 20 Pemain ke Kandang Persija

IMG_20170501_185143
Foto : Dok. Madura United

PAMEKASAN, Kompasmadura.com – Madura United berkekuatan 20 pemain saat menantang tuan rumah Persija Jakarta di pekan keempat Gojek Traveloka Liga 1, Kamis 4 Mei mendatang di Stadion Patriot Bekasi.

Dari 20 pemain yang dibawa untuk menghadapi Macan Kemayoran, tidak ada nama Riski Dwi Febriyanto. Padahal pemain U-22 itu selama ini selalu masuk dalam pemain inti yang diturunkan sejak babak pertama. Sehingga pelatih Madura United, Gomes Olivera harus mencoba pemain muda lainnya untuk dimasukkan dalam starting line up.

“Risky Dwi tidak dibawa karena akumulasi kartu kuning. Dia sudah tiga kali terkena kartu. Akumulasi kartu kuning adalah 3 kali, 5 kali, 7 kali dan 9 kali. Riski dapatkan kartu kuning dalam 3 pertandingan. Jadi, dia menjalani sanksi akumulasi untuk pertamakalinya,” ujar pelatih Gomes Olivera.

Inilah daftar pemain yang dibawa ke Bekasi:
1.Hery Prasetyo
2.Angga
3.Rendika Rama
4.Rendy Siregar
5.Erianto
6.Fachrudin
7.Munhar
8.Fabiano Beltrame
9.Rifad Marasembesy
10.Guntur Ariyadi
11.Asep Berlian
12.Tanjung Sugiarto
13.Dane Milovanovic
14.Slamet Nur Cahyo
15.Fandy Eko Utomo
16.Engelberd Sani
17.Greg Nwokolo
18. Peter Odemwingie
19.Bayu Gatra
20.Saldy.

[A2/Nin]

Tags : Madura United Fc