close
PENDIDIKAN

Dinkes Komitmen Bantu Program PKN

dinkes_Paks

Pamekasan, Kompasmadura.com – Kepala dinas kesehatan (Dinkes) kabupaten Pamekasan, Mengintruksikan agar mahasiswa bersama-sama memberdayakan masyarakat, khususnya dibidang kesehatan. Selasa (09/08/2016)

Namun dalam pengarahannya di depan ratusan mahasiswa STAIN AL-Khairat Kabupaten Pamekasan, dalam rangka melepas peserta Perkuliahan  Kerja Nyata (PKN) XXI PAR (Partipatory Achtion Research) di halaman kampus setempat.

Sedangkan melalui kegiatan ini merasa penting untuk melibatkan mahasiswa dalam pemberdayaan masyarakat, Khususnya di bidang kesehatan.tutur Ismail Bay

Ia juga menyampaikan komitmen untuk membantu program yang dicanangkan berada di lokasi PKN.Bahkan apapun yang dibutuhkan masyarakat setempat, silahkan koordinasikan dengan kami dan selalu siap dalam menfasilitasi.jelasnya

Pihaknya juga meminta agar mempelajaripersoalan kesehatan di masyarakat di masing lokasi KKN yang ada. Sehingga bisa dijadikan sebagai bahan evaluasi bagi instansi yang dipimpinnya.

iSementara itu,pihaknya berharap kepada adik-adik selalu mempelajari masalah kesehatan seperti lingkungan serta aliran air yang tersumbat, Maka dari itu akan tahu sumber penyakit sebenarnya. Ungkapnya

Selain itu, Wakil Ketua I STAI AL-Khairat Kabupaten Pamekasan, Abdul Muin sangat mengapresiasi terhadap gagasan tersebut, Sehingga akan berusaha menjalin kemitraan sebagai program penunjang. Maka dari itu kami sengaja menjalin kemitraan ini sebagai langkah serta upaya memberdayakan masyarakat di bidang kesehatan setempat.

Perkulihaan Kerja Nyata (PKN) XXI PAR STAI AL-Khairat Pamekasan yang diikuti sebanyak 368 mahasiswa. Sedangkan kelompoknya terbagi menjadi 24 kelompok yang tersebar di 10 kecamatan setempat. [Hen/lin]

 

Tags : PKN