close
LIGA 2

Madura Fc Targetkan Curi Poin Penuh di SAY

unnamed

SUMENEP, Kompasmadura.com – Madura Fc akan melakukan laga lanjutan 16 besar liga 2 melawan Martapura Fc di babak 16 besar Grup D yang akan di gelar di Stadion A. Yani Sumenep, Minggu (1/9) Sore.

Tim berjukuk laskar jokotole menargetkan poin penuh. Selain gengsi bermain di depan publik sendiri Madura Fc akan mempermudah untuk lolos ke babak selanjutnya.

“Kami harus memenangkan pertandingan melawan tim tamu Martapura”, Ujar Salahuddin Pelatih Madura Fc, Sabtu (30/9)

Namun pihaknya juga menjelaskan bukan hal yang mudah untuk menaklukkan tim tamu yang berasal dari kalimantan tersebut,karena tim belum terkalahkan.

Dua pertandingan terakhir, Tim berjuluk Gajah Kalimantan sudah meraih 4 poin yaitu satu kali imbang dan satu kali menang.

“Bahkan mereka tim kuat, Bisa mereka mengincar hasil imbang di laga tersebut”. Tambah salahuddin

Sementara di laga lawan Martapura tim berjuluk laskar jokotole bisa menurunkan pemain andalannya Oktovianus maniani yang laga sebelumnya mendapatkan hukuman akumulasi kartu.[rie/red]

Tags : Madura FC