close
SUMENEP

Ketua Kwarcab Pramuka Sumenep Meyerahkan Paket Sembako Kepada Masyarakat

IMG_20200522_120457

SUMENEP, Kompasmadura.com – Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Sumenep bersama Wakil Sekretaris Kwartir Daerah Jawa Timur menyerahkan paket sembako kepada masyarakat yang terdampak Covid-19 di Kantor Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Sumenep Jl. Payudan Barat No.05 Pabian-Sumenep. Jum’at (22/5/2020).

Penyerahan sembako menjelang Idul Fitri ini sebagai bentuk kepedulian Pramuka kepada masyarakat yang memiliki penghasilan rendah terutama bagi mereka orang lanjut usia yang kebutuhan pokok sehari-harinya terbatas.

Kak Achmad Fauzi, Ketua Kwarcab Pramuka Sumenep menyerahkan secara langsung paket sembako tersebut kepada sejumah masyarakat di Kantor Kwarcab Sumenep, selanjutnya dapat disalurkan keberbagai desa dengan cara diantarkan secara langsung kerumah warga.

“Kalau melihat dampak Covid-19, semuanya pun terdampak, hanya kita perlu tau siapa saja yang perlu diprioritaskan untuk diberikan bantuan”. Katanya saat diminta penjelasan.

Kak Achmad Fauzi, yang baru saja ulang tahun ke 41 tahun pada 21 Mei kemarin pun menyampaikan kepada warga dan pengurus Kwarcab yang hadir untuk tetap menjaga kebersihan diri dan lingkungan, serta sangat penting untuk menjaga imunitas tubuh agar tidak mudah terpapar virus Corona yang semakin mencekam ini. Namun walau demikian dirinya berpesan agar masyarakat tidak perlu panik, disamping usaha secara dzahir jangan sampai meninggalkan usaha batinnya, yaitu dengan tetap memohon kepada Tuhan yang Maha Esa agar virus Corona ini dapat berakhir dan masyarakat diberikan kekuatan dan kesabaran.

Sementara Kak Adie Kurniawan menambahkan, bentuk bantuan yang diberikan oleh Kwarda Jatim untuk dapat dimaksimalkan oleh Kwartir Cabang yang tersebar di 38 Kabupaten dan Kota di Jawa Timur. Hal ini dilakukan sebagai bentuk pengamalan dari Tri Satya dan Dasa Darma.

“Saya ucapkan terimakasih kepada seluruh jajaran Kwartir Cabang Sumenep atas terlaksananya bakti dan aksi pramuka peduli untuk masyarakat yang terdampak covid-19 dengan harapan Dasa Darma yang dilaksanakan akan bermanfaat untuk masyarakat”. Pungkasnya. (Rom/Nim)

Tags : Ketua kwarcapWabup Sumenep