close
SAMPANG

Peringati Malam Nuzulul Qur’an Ramadhan 1440 H, Inilah Kata Bupati Sampang

IMG_20190523_163126

SAMPANG, kompasmadura.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sampang memperingati malam Nuzulul Qur’an Ramadhan 1440 H. Acara yang berlangsung di Pendopo Bupati, Rabu (22/5/2019) malam ini selain dihadiri Bupati Sampang, juga turut hadir Wakil Bupati, Forkopimda, Organisasi Perangkat Daerah, Camat serta Kepala Desa dan unsur masyarakat.

Bupati Sampang H. Slamet Djunaidi menyampaikan Alhamdulillah malam ini dapat memperingati Nuzulul Qur’an. Yakni malam di mana Allah pertama kalinya menurunkan Alquran kepada Nabi Muhammad, sebagai hudanlinnas atau pedoman bagi kehidupan yang lengkap karena mengandung banyak hikmah, sejarah, aturan hukum dan moral.

Artinya Al-Qur’an merupakan pegangan hidup, sebagai tuntunan serta petunjuk. Dengan selalu pedoman pada Al-Qur’an, kata Bupati Insyaallah akan selalu bertaqwa kepada Allah, dan terhindar dari hal-hal yang dilarangNya.

“Inilah waktu kita untuk senantiasa mendekatkan diri kepada Allah, dan menjadi waktu yang sangat tepat untuk selalu mengintropeksi diri,” katanya dalam sambutannya.

Bupati juga menyampaikan rasa terima kasih kepada Wabup Sampang, Forkopimda, Camat beserta OPD dan masyarakat. Karena selalu mendukung dan ikut berpartisipasi pada setiap kegiatan Pemkab Sampang.

“Saya sangat berterimakasih atas dukungan, dan kerja samanya. Tentunya marilah kita selalu memelihara kebersamaan dan kekompakan,” ujar H. Idi sapaannya.

“Kami berharap masyarakat dan Pemerintah mampu mempertahankan kebersamaan yang telah terjalin, serta senantiasa mendukung program-program Pemkab Sampang,” harapannya.

Usai Bupati Sampang memberikan sambutan, dilajutkan pemberian santunan anak yatim piatu. Segenap undangan dan Dr. KH Imam Mawardi MA sebagai penceramah menyaksikan santunan tersebut. [Ful/Nin]

 

Tags : Bupati Sampang